Home » Pimpin Sertijab Perwira Tinggi, Kapolri: Akan Saya Pantau dan Awasi Langsung!
Pimpin Sertijab Perwira Tinggi, Kapolri: Akan Saya Pantau dan Awasi Langsung!

Kapolri saat upacara serah terima jabatan. (Dok. Humas Polri)

JAKARTA, KanalMuria – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah Perwira Tinggi (Pati) Polri di Gedung Rupatama, Jakarta Selatan, Selasa, (18/10). Sertijab ini diikuti 16 Pati, yang sembilan di antaranya adalah Kapolda Baru.

“Saya titipkan kepada rekan-rekan semua kembalikan kepercayaan publik, kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri,” kata Sigit.

Jenderal Sigit menegaskan, akan memantau dan melakukan pengawasan langsung terhadap jajaran Kapolda. Sebagai pemimpin, dia tak segan untuk melakukan evaluasi terhadap siapapun jika tidak sanggup kembali meraih kepercayaan publik.

Sejumlah Pati yang baru dilantik, lanjut Sigit, wajib menjalankan tugas pokok melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dengan sangat baik. Selain itu juga meminta para jajaran Kapolda-nya melakukan penegakan hukum tanpa tebang pilih.

“Wujudkan harapan kita semua agar Polri bisa menjadi Polri yang tegas, humanis, dicintai dan dekat dengan masyarakat. Saya percayakan ini semua ke rekan-rekan semua. Laksanakan semua amanah ini dengan sekuat tenaga. Lakukan yang terbaik yang saudara-saudara bisa lakukan,” ujar Sigit, melansir dari laman Polresta Pati.

Apresiasi dan terima kasih juga diucapkannya atas dedikasi dan kerja keras pejabat lama. Sigit mengatakan, mereka sudah menjalankan tugasnya dengan baik saat menjabat sebagai Kapolda.

 

Berikut sembilan Kapolda baru yang dilantik Kapolri Jenderal Listyo Sigit;

  1. Irjen Midi Siswoko, dilantik menjadi Kapolda Maluku Utara (Malut)

2.Irjen Suwondo Nainggolan, dilantik menjadi Kapolda DIY

  1. Irjen Toni Harmanto, dilantik menjadi Kapolda Jawa Timur (Jatim)
  2. Irjen Albertus Rachmad Wibowo, dilantik menjadi Kapolda Sumatra Selatan (Sumsel)
  3. Irjen Rusdi Hartono, dilantik menjadi Kapolda Jambi
  4. Brigjen Andi Rian R. Djajadi, dilantik menjadi Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel)
  5. Irjen Setyo Budiyanto, dilantik menjadi Kapolda Sulut
  6. Irjen Johanis Asadoma, dilantik menjadi Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT)
  7. Irjen Suharyono, dilantik menjadi Kapolda Sumatra Barat (Sumbar)

 

(iby/de)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *