Home » Permudah Pengurusan E-KTP, Henggar: Semoga Masyarakat Pati Terbantu
Permudah Pengurusan E-KTP, Henggar: Semoga Masyarakat Pati Terbantu

Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro menghadiri Giat Sinergitas Program Kerja Pj Bupati Pati Tahun 2022, di Kecamatan Pucakwangi, Pati, Kamis (13/10). (Dok. Pemkab Pati)

PATI, KanalMuria – Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro menghadiri Giat Sinergitas Program Kerja Pj Bupati Pati Tahun 2022, di Kecamatan Pucakwangi, Pati, Kamis (13/10). Dalam kunjungannya, Henggar menyebut pelayanan E-KTP untuk masyarakat di seluruh Kabupaten Pati akan dipermudah.

“Kami akan fokus pada pelayanan E-KTP di tingkat kantor kecamatan. Dengan begitu masyarakat tidak perlu datang jauh-jauh dan mengantre lama di Disdukcapil Pati,” kata Henggar.

Dia mengatakan, telah mengusulkan blangko E-KTP lebih banyak ke Pemerintah Provinsi. Sebagai informasi, Disdukcapil umumnya hanya dapat mengambil sebanyak 500 hingga 1500 blangko. “Mereka akan mengambil 5000 blangko. Semoga nanti dapat terpenuhi dan kita drop di tiap kecamatan,” ungkapnya.

Dengan perubahan itu, Henggar meminta kepada seluruh camat untuk berkoordinasi dengan staf yang bertugas di bagian pelayanan. Dia mengingatkan agar petugas sudah siap saat blangko E-KTP tiba di kecamatan, sehingga masyarakat tidak perlu menunggu lama.

“Jadi jangan sampai pelayanan kepada masyarakat terkait kependudukan terganggu. Untuk itu, kita perlu bersinergi kaitannya dengan hal itu,” jelas Pj Bupati Pati ini.

Selain itu, Henggar juga meminta petugas berupaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Dia berharap dengan adanya pelayanan ini, masyarakat dapat lebih mudah untuk mengurus E-KTP. (iby/de)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *