
Proses evakuasi mayat pria tanpa identitas di Sungai Lusi. Istimewa)
GROBOGAN, KanalMuria – Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan mengapung di tengah aliran Sungai Lusi Desa Sembungharjo, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, Jumat (18/11). Mayat berjenis kelamin pria ini ditemukan seorang warga Desa Sembungharjo yang tengah mencari rumput di pinggir Sungai Lusi.
“Ada laporan dari warga jam 11,00 kurang sedikit, warga melihat jenazah terbawa arus. Tepatnya di Jembatan Selo,” terang Masrichan, Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Grobogan.
Dia mengungkapkan, setelah mendapat laporan dari warga, pihaknya segera bergegas ke lokasi kejadian untuk memeriksa dan mengevakuasi jenazah tanpa identitas tersebut. Proses evakuasi mayat dilakukan tim gabungan petugas Inafis, BPBD Grobogan, PMI dan dibantu warga sekitar.
Masrichan menjelaskan, mayat tersebut diduga terbawa arus Sungai Lusi kurang lebih tiga hari. Kondisi mayat masih memakai sepatu, perut membuncit dan sudah membusuk.
“Setelah diperiksa oleh petugas, mayat tanpa identitas tersebut langsung di evakuasi menuju Rumah Sakit Umum Daerah Purwodadi. Selanjutnya mayat dilakukan visum untuk mencari tahu penyebab kematian korban,” lanjut Masrichan.
Sebelumnya, berdasarkan keterangan dari saksi, Muslih, warga desa setempat, mengatakan menemukan mayat itu tengah terapung terbawa arus Sungai Lusi. Dia mendapati adanya sesosok mayat di tengah sungai saat sedang mencari rumput di pinggir sungai lusi. “Diperkirakan pria berumur 50 tahunan,” jelasnya (iby/de)