
Antisipasi Lakalantas, Polsek Brati Pasang Traffic Cone pada Jalan Berlubang (Foto: Dok Humas Polres Grobogan)
GROBOGAN, KanalMuria – Pasca banjir yang merendam wilayah Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah selama hampir dua minggu, kini menyisakan jalan yang berlubang. Untuk itu personel Polsek Brati melakukan pengecekan jalan rusak dan berlubang akibat tergerus banjir.
Pengecekan ini dilakukan untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas akibat jalan rusak di wilayah itu. Dalam pengecekan, personel mendapati sejumlah ruas jalan di Kecamatan Brati yang rusak dan bisa menjadi pemicu kecelakaan lalu lintas.
Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi melalui Kapolsek Brati Polres Grobogan, AKP I Ketut Sudiartha mengatakan, kegiatan yang dilakukan untuk meminimalkan terjadinya kecelakaan. “Ini untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ucap Kapolsek Brati, Minggu (15/1).
“Tak hanya melakukan pengecekan, kami juga memasang traffic cone sebagai tanda bahwa jalan itu rusak dan berlubang sehingga pengguna jalan lebih berhati-hati saat melintas,” tambahnya, seperti dikutip dari laman polresgrobogan.com.
Pada pengecekan jalan utama Purwodadi – Kudus itu, terdapat beberapa titik yang mengalami kerusakan akibat tergerus banjir. “Di Desa Karangsari, Tirem, dan Kronggen Brati, jalan yang berlubang cukup parah dan membahayakan pengguna jalan. Sehingga kami beri tanda dengan pemasangan traffic cone,” ujar AKP I Ketut Sudiartha.
Kapolsek menambahkan, selain kerusakan, pengguna jalan perlu ekstra hati-hati saat melintas di jalur ini. Penyebabnya, karena lampu penerangan di jalan ini masih sangat terbatas, sehingga rawan terjadinya kecelakaan. (iby/de)