Home » Banjir Satu Meter Rendam Desa Getasrejo, Warga Nekat Bertahan di Rumah
Banjir Satu Meter Rendam Desa Getasrejo, Warga Nekat Bertahan di Rumah

Banjir Satu Meter Rendam Desa Getasrejo, Warga Nekat Bertahan di Rumah (Foto: Han/KanalMuria)

GROBOGAN, KanalMuria – Sebanyak 65 kepala keluarga (KK) di Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan terdampak banjir akibat luapan Sungai Lusi. Selain menggenangi rumah warga, banjir juga menggenangi jalan kampung dengan ketinggian air 50 cm hingga satu meter.

“Ada 65 KK. Aktivitas warga terganggu dengan adanya banjir ini. Mau cari makan harus menyeberangi banjir hampir satu meter,” kata Radiyo, Ketua RT4/RW2, Desa Getasrejo, Senin (2/1).

Meski kediamannya terendam air setinggi 50 cm, warga Getasrejo memilih bertahan di rumah. Mereka beralasan, tetap di rumah untuk menjaga harta bendanya.

Menurut warga, banjir yang terjadi pada akhir Desember 2022 ini merupakan yang terbesar. “Banjir awal tahun ini, banjir yang terbesar yang sebelumnya terjadi pada Desember 2022. Sehingga membuat rumah warga kebanjiran dengan ketinggian air mencapai 50 centimeter dan jalan kampung mencapai satu meter,” ujar Junaid, warga Desa Getasrejo.

Dia mengaku khawatir banjir semakin meninggi akibat curah hujan masih tinggi, seperti yang dikabarkan BMKG akan berlangsung beberapa hari ke depan. Junaid juga berharap perhatian dari pemerintah terkait hal itu.

Berdasarkan informasi dari BPBD Grobogan, pada pukul 10.00 WIB, elevasi Sungai Lusi terpantau masih berada di angka 9,93 meter. Angka tersebut sedikit menurun dibandingkan pada pukul 06.00 WIB yang mencapai ketinggian 9,96 meter. (han/iby/de)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *