Home » The Conjuring: Last Rites — Penutup Emosional dan Mencekam dari Perjalanan Ed dan Lorraine Warren
IMG-20251104-WA0027

Identitas Film
• Judul Asli : “The Conjuring: Last Rites”
• Sutradara : Michael Chaves
• Penulis Naskah : Ian Goldberg, Richard Naing, David Leslie Johnson-McGoldrick
• Pemeran Utama : Patrick Wilson, Vera Farmiga, Mia Tomlinson
• Produser : James Wan, Peter Safran
• Rumah Produksi : New Line Cinema, Atomic Monster Production
• Tahun Rilis : 2025
• Durasi : 135 menit
• Genre : Horor, Misteri, Supranatural

Sinopsis
Film “The Conjuring: Last Rites” mengikuti Ed dan Lorraine Warren dalam petualangan terakhir mereka, yang awalnya menemukan kenyataan bahwa mereka pensiun dari pekerjaan paranormal dan hanya memberikan seminar di auditorium yang sepi pengunjung. Namun, mereka kembali melakukan penyelidikan kasus keluarga Smurl dari tahun 1974-1989, sebuah kasus yang melibatkan cermin terkutuk yang pertama kali mereka temui di awal karir mereka. Kasus ini berbeda karena ketika mereka menyelidiki kemungkinan penyebab kerasukan yang terjadi, mereka juga sedang mempersiapkan diri untuk menyambut tunangan putri mereka, Judy, yang bernama Tony, ke dalam keluarga mereka. Untuk pertama kalinya, film ini mengeksplorasi dampak psikologis dari kehidupan yang dihabiskan untuk menangani hantu, iblis, dan roh pembunuh. Tidak hanya bagi Ed dan Lorraine, tetapi juga bagi putri mereka, Judy.

Analisis Unsur Film
1. Tema dan Pesan Moral
Tema utama film ini adalah iman, pengorbanan, dan kekuatan cinta dalam menghadapi kejahatan. Pesan moral yang disampaikan adalah bahwa kekuatan spiritual dan kasih sayang dapat menaklukkan kegelapan, bahkan ketika harapan hampir hilang.
2. Alur Cerita
Alur film maju dengan beberapa kilas balik (flashback) untuk menjelaskan masa lalu entitas jahat dalam cermin. Cerita disusun cukup rapi meski terasa sedikit lambat di pertengahan film.
3. Tokoh dan Penokohan
• Ed Warren : Tetap digambarkan sebagai sosok rasional yang berani, namun lebih emosional di film ini.
• Lorraine Warren : Diperankan dengan mendalam oleh Vera Farmiga, menunjukkan sisi spiritual dan kelelahan batin yang kuat.
• Judy Warren : Judy terlihat menghindari kelebihan yang dimilikinya, namun pada akhirnya dia tetap harus menerima apa yang sudah menjadi takdirnya.
4. Latar dan Suasana
Latar film mencakup rumah tua di pedesaan New England dan gereja tua yang menjadi lokasi ritual, Suasana gelap, dingin, dan penuh kabut menambah suasana mencekam.
5. Sinematografi dan Efek Visual
Sinematografi garapan Michael Chaves tetap kuat dalam membangun ketegangan lewat pencahayaan minim, bayangan tajam, serta efek kaca dan pantulan yang sering dimanfaatkan untuk menimbulkan kejutan visual.
6. Musik dan Suara
Efek suara dan musik latar masih efektif untuk menciptakan suasana mencekam dan memperkuat adegan-adegan ketegangan.

Kelebihan dan Kelemahan
A. Kelebihan
1. Akting Vera Farmiga dan Patrick Wilson tetap solid dan menyentuh.
2. Atmosfer horror masih kuat dengan visual yang indah namun menakutkan.
3. Akhir cerita memberikan penutupan emosional yang memuaskan bagi penggemar The Conjuring Universe.
B. Kelemahan
1. Beberapa adegan terasa repetitif dan mirip dengan film sebelumnya.
2. Pacing di tengah film yang lambat.
3. Karakter roh jahat kurang memiliki keunikan dibanding antagonis sebelumnya seperti Valak.

Kesimpulan dan Rekomendasi
Sebagai film penutup dari universe The Conjuring, Last Rites berhasil menghadirkan suasana nostalgia dan penutup emosional bagi kisah panjang Ed Warren dan Lorraine Warren. Meski tidak sekuat film pertama, film ini tetap menyuguhkan horror yang rapi dan atmosferik. Film ini wajib ditonton oleh penggemar The Conjuring Universe, terutama bagi yang ingin melihat akhir kisah pasangan pemburu setan paling terkenal di layar lebar.
Rating : 8,9/10

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *