
Persipa Pati siap bertarung dalam laga penentu hidup mati melawan Persikas Subang di playoff degradasi. Pertandingan ini akan menjadi laga penentu bagi kedua tim untuk bertahan di kompetisi musim depan.
Pemain Persipa, Ahmed Syuhada, menunjukkan rasa percaya diri jelang laga tersebut. Dia juga meminta dukungan penuh dari suporter Pati dan Jawa Tengah agar bisa memberikan performa terbaik di Subang.
“Kami yakin bisa meraih hasil positif setelah kemenangan di kandang sebelumnya, yang tentu saja menambah mental kami. Doakan kami agar bisa tampil maksimal dan mendapatkan hasil terbaik,” ujarnya dengan penuh semangat.
Pelatih Kepala Persipa, Bambang Nurdiansyah, menegaskan timnya siap menghadapi segala tantangan di laga krusial ini. Di playoff degradasi, setiap pertandingan sangat menentukan dan wajib mengincar poin penuh.
“Yang harus kami waspadai, mereka bukan tim yang baru saja terbentuk. Pemain-pemain mereka sudah saling mengenal, sehingga mereka sangat solid. Kemenangan 2-0 atas RANS sebelumnya menunjukkan kualitas mereka, tapi kami siap memberikan perlawanan maksimal,” ujarnya.
Persipa Pati tetap optimistis bisa meraih hasil terbaik berkat kerja keras dan dukungan dari suporter setia. Laga ini diharapkan menjadi momentum bagi Persipa untuk menunjukkan permainan terbaik mereka. /Tim.