
Tak Kunjung Pulang, Nenek Asal Bukateja Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi (Foto: Dok Polsek Bukateja)
PURBALINGGA, KanalMuria – Sinah, seorang nenek berusia 82 tahun ditemukan tak bernyawa di saluran irigasi Desa Karangnangka, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga. Kapolsek Bukateja, Iptu Rohmat Setyadi menjelaskan, nenek warga Desa Karangnangka RT 2 RW 2, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga itu ditemukan meninggal pada Sabtu (25/03) malam.
“Korban ditemukan meninggal di saluran irigasi sekira jam 19.00 WIB oleh warga yang sedang mencarinya,” kata Rohmat, dikutip dari laman Polres Purbalingga.
Korban, lanjutnya, diketahui pergi dari kediamannya sekitar pukul 07.00 WIB ke sawah berjarak kurang lebih 1 km. Namun hingga sore hari saat hujan deras, korban tidak kunjung pulang.
Karena tak kunjung pulang, warga lantas mencari keberadaan Nenek Sinah setelah hujan reda. Korban ditemukan pertama kali oleh Ahmad Nuryanto, 60, warga desa setempat di saluran irigasi.
“Saat ditemukan korban sudah meninggal dunia dengan posisi tertelungkup kepala berada di saluran air,” ujar Rohmat.
Setelah itu, saksi melaprkan temuannya kepada perangkat desa dan diteruskan kepada Polsek Bukateja. Usai menerima laporan itu, Polsek Bukateja dan Inafis Polres Purbalingga mendatangi lokasi dan melakukan pemeriksaan di TKP.
“Diduga korban terpeleset jatuh ke saluran irigasi hingga meninggal dunia. Hasil pemeriksaan dokter, tidak ditemukan tanda penganiayaan di tubuh korban,” ungkapnya.
Kapolsek menambahkan, setelah dilakukan pemeriksaan kemudian jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. (jt/iby)